KAYU123
Kesehatan

Polda DIY Gelar Vaksinasi Massal Di Obyek Wisata Gunung Api Purba Nglangeran Patuk

×

Polda DIY Gelar Vaksinasi Massal Di Obyek Wisata Gunung Api Purba Nglangeran Patuk

Sebarkan artikel ini
JIFFINA 2025

Gunungkidul, SURYAPOS – Polda DI Yogyakarta guna percepatan pemenuhan target harian vaksinasi Covid -19 bagi masyarakat Gunungkidul Polda DI Yogyakarta besama Polres Gunungkidul dan Polsek Patuk lakukan kegiatan Vaksinasi Masal serentak yang terpusat di wisata gunung Api Purba,Kalurahan nglanggeran, Kapanewon Patuk, kab.Gunungkidul,Kamis (16/12)

Kegiatan kali ini dihadiri Karo Ops Polda DIY Kombes Pol Istiyono, Kabiddokes Polda DIY Kombes pol Is Sarifin spb , Kapolres Gunung kidul AKBP Aditya Galayuda ,Wakapolres Kompol Widya ,serta jajaran pejabat Polres Gunung kidul ini merupakan program Pemerintah Pusat dalam memberikan Vaksinasi massal secara serentak.

PASARKAYU

Untuk Polres Gunung kidul ditargetkan 1000 dosis vaksin untuk masyarakat umum yang belum tervaksin, sesuai intruksi Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) Kepada Kapolri yang di lakukan secara serentak di seluruh Indonesia untuk memenuhi target harian.

Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo memantau secara langsung melalui zoom dan melakukan wawancara secara dengan Polres Gunung kidul.

“Untuk memantau sejauh mana kegiatan ini dan perkembangan pelaksanaan vaksinasi massal secara serentak tersebut, yang mana Kapolri juga menjelaskan bahwa sesuai ketetapan Presiden RI. target harian vaksin harus segera terpenuhi ,” ungkapnya

Kapolres berharap, target bisa terpenuhi sehingga penekanan penyebaran Covid-19 segera teratasi. Ia juga berterimaksih dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi dan vicon berjalan lancar, kemauan masyarakat ada, serta tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Terimakasih, kegiatan berjalan lancar tak ada kendala sedikitpun. Antusias masyarakat juga meningkat dalam mengikuti program vaksinasi serentak ini,”pungkasnya.

AYO PASANG IKLAN
JIFFINA 2025
VENEERKAYU