GPPE 2024

KIPRAH PERTINA KULON PROGO DALAM PEMBANGUNAN OLAHRAGA DAERAH

PASARKAYU
SaeXpo 2023 Jogja

 oleh : Ferry Kuahaty Pembina dan pemerhati olahraga daerah

PERTINA (Persatuan Tinju Amatir Indonesia) Kulon Progo, dalam kiprahnya sebagai salah satu cabang olahraga (Cabor) anggota KONI Kulon Progo, yang sejak  tahun 2004,  telah berkecimpun Bersama KONI Kulon Progo, baik dalam pembinaan maupun memberikan prestasi dan warna dalam perkembangan olahraga daerah. Torehan prestasi yang diraihnya, menjadikan cabor.tinju salah satu cabang unggulan dan kebanggaan daerah. PERTINA tidak saja focus pada pembinaan prestasi atlitnya, namun juga mengedepankan pembinaan mental karakter (character building) hal ini  menjadikan cabang tinju sangat familiar dimasyarakat.

AYO PASANG IKLAN


Peran dan dukungan pemerintah daerah sangat besar pengaruhnya terhadap  keberhasilan dan pencapaian prestasi cabang tinju, sampai saat ini. Bahkan PERTINA Kulon Progo Bersama petinju-petinjunya selalu tampil dengan prestasi terbaiknya  ditingkat nasional bahkan  internasional. Pola pembinaan yang semi  professional, secara terpadu dan tersentral, menjadikan para petinju PERTINA Kulon Progo selalu tampil meyakinkan dengan kualitas serta hasil  terbaik disetiap event maupun kejuaraan yang diikutinya, dan selalu menjadi scuat DIY diberbagai multi event dan single event seperti POPNAS, Kejurnas Junior maupun  Pra.PON. Beberapa atlit eks  binaan PERTINA justru mampu menoreh prestasi  terbaiknya dipentas tinju profesioanl baik di Level nasional bahkan internasional setingkat Asia Pasific. Pasang surut perkembangannya PERTINA Kulon Progo, juga mengalami sebuah masa dalam proses kaderisasi pembinaan yang stagnan. Kurangnya kompetisi ditingkat daerah, porsi pendidikan sekolah yang menyita waktu berlatih anak,  serta pembinaan olahraga daerah yang lebih cenderung dilakukan hanya ketika ada kompetisi, adalah fakta  kurangnya konsen kita yang menjadikan  terhambatnya  prestasi, olahraga daerah termaksud cabor tinju didalamnya. Ferry Kuahaty, dalam posisnya sebagai Ketua PERTINA Kulon Progo. Mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah yang terus berupayah mengangkat prestasi dan pembinaan olahraga daerah. Beberapa program pembinaan atlit prestasi oleh, Dikpora serta program pelatda.di KONI daerah merupakan wujud kepedulian dan komitmen pemerintah yang konsen terhadap pembinaan dan prestasi olahraga daerah. 

PERTINA Kulon Progo selalu mendukung upayah pemerintah dalam pembangun olahraga daerah, yang salah satunya PERTINA  mengembangkan tinju daerah melaui kegiatan ekstrakurikuler dengan pihak sekolah, telah terlaksana dengan baik dan menjadi salah satu program penguatan dan berharap mendapat perhatian dan dukungan  pihak terkait, agar pembinaan ini bisa diteruskan dengan pola pembinaan berjenjang seperti, PPLD (Pusat Pembinaan dan Latihan Daerah) atau KKO (Kelas Kusus Olaharaga) Cabor tinju. Demikian Ferry Kuahaty  yang juga  Pengawas Olahraga pada Dikpora Kulon Progo ini,  masi memiliki beberapa pandangan visioner kedepan, menurut hematnya bahwa untuk menggiatkan olahraga daerahan kita harus mencoba  mencari format terbaik agar menyentuh semua lini dan sendi pembinaan olahraga maju dan prestasi. Olahraga itu harus terbangun secara sinergi dan terkoneksi dari bawa serta melibatkan semua pihak. Dikpora dan KONI sebagai pengambil kebijakan serta pengelola dan pelaksananya, mungkin harus lebih memaksimalkan potensi local dan menggerakan semua pelaku olahraga daerah, dari Forkompinkap.di Kapanewon maupun Forkompinda daerah. Kebijakan pembangunan olahraga daerah telah tertuang dalam Renstra.daerah artinya wajib  dilaksanakan sebagai program prioritas pemerintah. Karena hemat saya olahraga kita masi hanya berjalan diseputar KONI daerah sementara pembinaan  ditingkat Desa dan Kecamatan belum ada pola pembinaan yang terprogram secara baku. Sedangkan pada SKPD pengelola olahraga kita belum memiliki yang namanya  managemen dan inovasi olahraga maju,  prestasi dan professional. Demikian profil PERTINA juga pandangan fisioner demi pengembangan dan prestasi olahraga daerah kususnya Kulon Progo.

 
 
PROFIL DIRI:
NamaLengkap : Ferdinand Kuahaty 
Jabatan organisasi : Ketua PERTINA Kulon Progo
                             Ketua Harian PERTINA DIY
                             Pengurus KONI Kulon Progo
                            Ketua Sasana Tinju Satria Menorh BC
Jabatan Dinas : Pengawas Olahraga Pada Dinas Pendidikan
                                  Pemuda Dan Olahraga Kulon Progo
Jenis Kelamin : Laki-laki
Tempat, Tgl.lahir        : Sanahu Seram Maluku Tengah 5 Juli 1968
Alamat : Wates Kulon Progo D.I.Yogyakarta
              Telepon /HP/WA :0821.3735.9594
e-mail – fb. : kuahatyferdinand@gmail.com  facebook : ferrykuahaty@yahoo.co.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IFMAC & WOODMAC 2024