Sleman SURYAPOS – Guna mengantisipasi dan menghadapi potensi adanya bencana alam di wilayah Kabupaten Sleman, seiring dengan cuaca ekstrim yang terjadi saat ini, Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo memimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana 2021, di halaman Mapolres Sleman pada Senin (8/11).
Dalam Apel Kesiapsiagaan Bencana 2021 ini, di tekankan untuk melakukan pengecekan pada sejumlah unsur dalam menghadapi potensi adanya bencana alam, turut hadir dalam Apel Kesiapsiagaan Bencana 2021 diantaranya, Kapolres Sleman AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyono S.I.K., M.H., Dandim 0732/Sleman Letkol Inf Arief Wicaksana S.H., M.Han., Kadinsos Kabupaten Sleman Eko Suhargono, Kepala Kantor SAR DIY yang diwakili oleh Kasubsi Sumber Daya, Kepala Pelaksana BPBD Sleman Joko Supriyanto dan personil dari Damkar, TNI-POLRI dan Sat Pol PP.
Dalam sambutannya Bupati Sleman menyampaikan jika, mitigasi dalam kondisi yang seperti ini sangat diperlukan, agar setiap langkah dan tindakan di lapangan dapat terorganisir dengan baik, dan Apel Kesiapsiagaan ini dilakukan sebagai langkah awal dalam mitigasi bencana.
“Mari kita bersama selalu berdoa agar bumi Sleman aman dari segala macam bencana, Amien“, ujar Kustini.
Dalam Apel Kesiapsiagaan Bencana ini, Bupati Sleman juga melakukan inspeksi pada personil berikut dengan sarana dan prasarana pendukung, seperti Rescue Truck Kompartemen dari Basarnas DIY, yang didalamnya sudah terdapat peralatan lengkap evakuasi seperti, perahu karet beserta motor tempel, alat ekstrikasi untuk melakukan evakuasi korban pada bangunan yang runtuh, alat ekstrikasi untuk melakukan evakuasi korban laka lantas yang terjepit, alat selam dan peralatan evakuasi untuk korban di dalam sumur serta evakuasi korban di ruang sempit.