Gunungkidul (DIY), SURYAPOS.id – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Jogja-Wonosari KM 18, tepatnya di sebelah Barat Polsek Patuk, Padukuhan Patuk, Kalurahan Patuk, Kapanewon Patuk, Kabupaten Gunungkidul, pada Minggu (1/6/2025) dini hari.
Kecelakaan tersebut melibatkan sepeda motor Yamaha FIZ R nomor polisi AB-3308-PZ dan truk tronton Hino nomor polisi H-8339-OG, serta sebuah kendaraan lain yang tidak diketahui identitasnya.
Kasi Humas Polsek Patuk, Aiptu Purwanto, melalui keterangan tertulisnya mengatakan bahwa kejadian bermula saat sepeda motor Yamaha FIZ R yang dikendarai oleh Abdul Roni Purnomo (28 tahun), warga Sumber Kidul, Ponjong, Gunungkidul, melaju dari arah Barat (Jogja) menuju ke arah Timur (Wonosari).
Baca juga: Satu Orang Meninggal Dunia dalam Kecelakaan di Jalan Purworejo-Yogyakarta
Sesampainya di tempat kejadian perkara di jalan lurus menurun dengan garis marka tidak terputus, sepeda motor tersebut berusaha hendak mendahului truk tronton Hino yang dikemudikan oleh Muhammad Rafid Abrar Azmi (29 tahun), warga Wonokerto, Tegal Rejo, Magelang, Jawa Tengah.
Namun nahas, pada saat yang bersamaan dari arah berlawanan melaju kendaraan bermotor yang tidak diketahui identitasnya melaju dengan kecepatan tinggi, sehingga kecelakaan tidak dapat dihindari.
Baca juga: Laka Maut di Jalan Wonosari-Yogykarta, Pengendara Sepeda Motor Meninggal Dunia
“Pemotor oleng dan jatuh ke arah kiri sehingga masuk ke kolong truk tronton Hino. Beruntungnya pemotor selamat dan tidak ada korban jiwa,” ungkap Purwanto.
Akibat dari kejadian tersebut, Abdul Rony Purnomo, mengalami luka lecet di kaki kanan dan dislokasi engkel kaki kiri.
“Untuk kasus kecelakaan lalu lintas ini telah dilimpahkan ke Unit Laka Polres Gunungkidul untuk proses lebih lanjut,” pungkasnya.