KAYU123 Selamat dan Sukses
Umum

Sri Sultan,” Sejatinya Kita Dapat Mengambil Hikmah Dan Pelajaran Dari Adanya Pandemi”.

×

Sri Sultan,” Sejatinya Kita Dapat Mengambil Hikmah Dan Pelajaran Dari Adanya Pandemi”.

Sebarkan artikel ini
JIFFINA 2025

Yogyakarta suryapos.id Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 di Provinsi DI Yogyakarta, digelar di halaman Gedung Agung Istana Negara Yogyakarta, pada Selasa (17/8).
   Ada yang berbeda dengan pelaksanaan upacara pada tahun-tahun sebelumnya, kali ini Upacara HUT Kemerdekaan RI dimulai pukul 07.00 WIB tidak adanya Aubade dan Dentuman Meriam sebagai penanda Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan.
   Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Gubernur DI Yogyakarta, Sri Sultan Hamengku Buwono X dan turut hadir Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X, Sekda DIY Kadarmanta Baskara Aji, Ketua DPRD DIY Nuryadi serta jajaran Forkopimda DIY.
   Dalam sambutannya Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X menyampaikan bahwa, sejatinya pada setiap manusia hendaknya dapat mengambil hikmah dan pelajaran atas pandemi Covid 19 yang melanda DIY.
   "Kita akan terbiasa dengan budaya bersih, dan kelanjutannya setiap komunitas akan bersikap lebih peduli pada lingkungan, maka kerusakan alam pun bisa dikurangi secara Signifikan", ujar Sri Sultan.
   Sri Sultan juga berpesan pada seluruh masyarakat DI Yogyakarta untuk senantiasa menaati penerapan protokol kesehatan Covid 19, selalu menggunakan masker dan menghindari kerumunan.
   "Dengan adanya sikap kooperatif seluruh lapisan masyarakat sebagai satu kesatuan aglomerasi, dapat menunjukkan tren yang terus membaik", pungkas Sri Sultan. STE.
Umum.

AYO PASANG IKLAN
JIFFINA 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

VENEERKAYU