Bantul (DIY), SURYAPOS.id – Dua remaja menjadi korban oleh rombongan pengendara sepeda motor yang melakukan pemukulan menggunakan gesper (sabuk), di Padukuhan Giriloyo, Kalurahan Wukirsari, Kapanewon Imogiri, Bantul, pada Selasa (25/11/2025) dini hari.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 00.30 WIB ketika dua korban, Suryakamil Udin Pratama (19) dan David Jefriyanto (25), warga Kalurahan Giriasih, Kapanewon Purwosari, Gunungkidul, melaju dengan sepeda motor dari arah utara menuju selatan, tepatnya di Jalan Imogiri Timur depan SPBU Imogiri. Tiba-tiba, dua rombongan sepeda motor menyalip dari arah belakang sambil mengayunkan gesper hingga mengenai Suryakamil yang duduk sebagai pembonceng.
Baca juga: Motor Korban Tewas di Sungai Winongo Akhirnya Ditemukan, Kondisinya Bikin Kaget
Merasa tidak terima, David yang mengendarai motor langsung mengejar rombongan tersebut hingga masuk ke wilayah Padukuhan Giriloyo RT 01. Sesampainya di pemukiman warga, para pelaku panik dan berusaha melarikan diri.
Warga yang melihat aksi kejar-kejaran itu, termasuk dua saksi, segera mendatangi lokasi. Para pelaku yang berjumlah empat orang kemudian kabur meninggalkan dua unit sepeda motor yang mereka gunakan.
Polsek Imogiri yang menerima laporan warga kemudian mendatangi lokasi dan mengamankan barang bukti berupa dua sepeda motor Honda Vario bernomor polisi AB-3918-KR dan AB-5341-XY.
Baca juga: Pick Up Tergencet Usai Tabrak Dump Truck, Satu Nyawa Melayang di TKP
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto, membenarkan adanya insiden tersebut dan memastikan penyelidikan tengah berlangsung.
“Benar, telah terjadi gangguan kamtibmas yang melibatkan rombongan remaja. Saat ini, kami sudah mengamankan dua unit sepeda motor yang ditinggalkan para pelaku. Korban juga mengalami memar pada bagian bawah mata kanan akibat pukulan gesper,” kata Iptu Rita.
Ia menambahkan bahwa identitas korban dan saksi telah didata. Sementara itu, empat pelaku yang diperkirakan masih remaja sedang dalam pencarian oleh personel piket Polsek Imogiri dengan bantuan warga sekitar.
“Upaya pencarian masih terus dilakukan untuk mengamankan para pelaku dan memastikan situasi kembali kondusif,” ujarnya.
Polisi mengimbau masyarakat tetap waspada dan segera melapor apabila menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan masing-masing.

















