KAYU123 Selamat dan Sukses
Umum

Korpri Kabupaten Sleman Gelar Vaksinasi Dan Kumpulkan Rp.144 Juta Untuk Pandemi Covid-19.

×

Korpri Kabupaten Sleman Gelar Vaksinasi Dan Kumpulkan Rp.144 Juta Untuk Pandemi Covid-19.

Sebarkan artikel ini
JIFFINA 2025

Sleman .suryapos.id Korp Pegawai Republik Indonesia (Korpri) merupakan wadah bagi para Aparatur Sipil Negara yang bekerja di berbagai instansi Pemerintah baik Pusat maupun daerah, Pegawai BUMN maupun BUMD beserta seluruh anak perusahaannya.
     Korpri Kabupaten Sleman merasa terpanggil dengan kondisi pandemi Covid-19 yang sampai dengan saat ini masih tinggi angka penyebarannya di Kabupaten Sleman dan menginisiasi program vaksinasi Covid-19 bagi keluarga ASN dan non ASN sebanyak 698 orang di loby Kantor Sekretariat Daerah Kabupaten Sleman pada Kamis (22/7).
     Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo mengatakan bahwa vaksinasi Covid-19 bagi keluarga ASN Pemkab Sleman merupakan salah satu upaya mengurangi penyebaran virus Covid 19 di klaster keluarga, mengingat vaksinasi merupakan satu bagian penting dari upaya saat ini dalam penanganan pandemi Covid 19 yang sedang melanda dunia.
     Penggunaan vaksin adalah upaya untuk membentuk kekebalan kelompok (hard imunity) yang spesifik pada virus Covid 19, pemberian vaksinasi diharapkan bisa menghindarkan masyarakat dari tertular virus Covid 19 maupun kemungkinan sakit berat karena telah sudah terbentuknya antibodi.
     Korpri Kabupaten Sleman yang diwakili oleh Staf Ahli Bupati Sleman Bidang Pemerintahan dan Hukum, Susmiarto mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi yang diperuntukkan bagi keluarga ASN maupun non ASN dari lingkungan OPD dan Kapanewon di Kabupaten Sleman ditargetkan menyasar 700 orang namun yang bisa hadir sejumlah 698 orang.
     Korpri Kabupaten Sleman juga melakukan penggalangan dana dari segenap anggota Korpri Kabupaten Sleman yang diambilkan dari iuran anggota Korpri hingga saat ini sudah terkumpul sejumlah Rp.144 juta yang nantinya akan disumbangkan bagi penanganan dampak Covid 19 sebagai wujud kepedulian dan empati dari keluarga besar Korpri Kabupaten Sleman atas dampak dari pandemi Covid 19 saat ini. BON

AYO PASANG IKLAN
JIFFINA 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

VENEERKAYU