Sleman SURYAPOS – Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo didampingi Wakil Bupati, Danang Maharsa, menyerahkan bantuan 140 paket sembako bagi Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) pada Selasa (10/8) di Pendopo Parasamya Komplek Setda Kabupaten Sleman.
Dalam sambutannya Kustini mengucapkan terima kasih kepada para Veteran Pejuang Kemerdekaan yang telah berjuang untuk mewujudkan Kemerdekaan Republik Indonesia yang sekarang dapat dinikmati bersama-sama.
“Perjuangan yang telah dilakukan Veteran, dengan tenaga serta pikiran bahkan dengan mempertaruhkan jiwa dan raganya, atas dasar kesukarelaan untuk mengusir para penjajah guna mencapai Kemerdekaan Republik Indonesia”, ujar Kustini.
Lebih lanjut Kustini mengatakan bahwa, selain dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 76, penyerahan bantuan sembako ini juga sebagai ajang bersilaturahmi antara Pemerintah Kabupaten Sleman dengan Veteran Pejuang Kemerdekaan yang tergabung dalam LVRI Sleman.
” Saya berharap untuk keluarga Veteran agar bisa selalu menerapkan protokol kesehatan Covid 19 dengan ketat serta menghindari kerumunan, dan melalui kesempatan ini saya berharap semoga dengan bantuan sembako ini bisa meringankan beban di masa Pandemi Covid-19 ini“, pungkas Kustini. HDK.