KAYU123
Hukum & politik

Arsul Sani Pimpin Tim Formatur Muswil VIII PPP DI Yogyakarta.

×

Arsul Sani Pimpin Tim Formatur Muswil VIII PPP DI Yogyakarta.

Sebarkan artikel ini
JIFFINA 2025
Yogyakarta SURYAPOS – DPW Partai Persatuan Pembangunan DI Yogyakarta menggelar Musyawarah Wilayah VIII yang merupakan forum tertinggi partai ditingkat wilayah (provinsi) yang nantinya akan menetapkan program kerja partai 5 tahun kedepan, membahas persoalan internal partai dan akan memilih kader terbaik yang akan menahkodai partai dalam menghadapi dinamika politik.
 
Dalam pelaksanaan Muswil VIII yang dilaksanakan dirumah H Mardiyono di kawasan Hargobinangun Pakem Sleman ,harapan dari Ketua OC Muswil VIII Drs.Qomari Zaman untuk tetap mengikuti protokol kesehatan Covid 19 yang ketat dengan disiapkannya tes Genose,  pengukuran suhu tubuh peserta dan undangan, disiapkannya sarana cuci tangan dibeberapa lokasi acara dan disediakannya masker beserta handsanitiser,” saya berharap Muswil VIII PPP ini bisa jadi tonggak kebangkitan partai untuk kembali berjaya di percaturan politik wilayah DI Yogyakarta”, ungkapnya dalam sambutan.
 
Dalam sambutannya Wakil Ketua Umum H Arsul Sani SH mengatakan Muswil VIII ini menjadikan PPP di DI Yogyakarta terasa hadir bukan lagi sebagai bayi tabung, melainkan lahir kembali dengan proses kehamilan dan persalinan yang normal biar nantinya tidak lahir prematur. “PPP di Yogyakarta ini punya karakteristik Antik, Khas dan Ruwet, yang mana kedepannya Antik dan Khasnya kita pertahankan dan Ruwetnya yang akan kita urai”,ujarnya.
 
Dalam seremoni pembukaan yang di tandai dengan pemukulan gong sebanyak 8 kali,Arsul Sani yang mewakili Ketua Umum PPP, Suharso Monoarfa yang tidak bisa hadir karena tugasnya sebagai Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Ketua Bapenas,didampingi oleh Muhammad Romahurmuziy (mantan Ketum PPP 2014-2019), Wasekjen PPP Idy Muzayyad,Ketua DPW Amin Zakaria SH,dan Ketua OC Drs.Qomari Zaman.
 
Sampai dengan berita ini diturunkan formatur yang dipimpin Arsul Sani masih berembug untuk menentukan siapa nantinya yang dipilih sebagai KSB yang sesuai dengan Peraturan Organisasi PPP.  
AYO PASANG IKLAN
AYO PASANG IKLAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

VENEERKAYU