Purworejo SURYAPOS – Masyarakat Desa Wadas dan Desa Cacaban Kecamatan Bener Kabupaten Purworejo, menggelar istighosah dan doa bersama, sebagai salah satu bentuk dukungan Kepada Pemerintah dalam pembangunan Proyek Bendungan Bener, pada Jumat (24/9) di halaman pasar Cacaban.
Acara yang bertajuk “Istighosah Warga Wadas dan Warga Cacaban Dalam Rangka Mendukung Kelancaran Pembangunan Bendungan Bener Kabupaten Purworejo”, diikuti warga dari kedua Desa yang tanahnya akan dibebaskan untuk proyek Bendungan Bener, juga dihadiri oleh Lurah Wadas, Lurah Cacaban, Ketua PBNU Kecamatan Bener H Rofig Kusnudin, tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Lurah Wadas, Fachri menuturkan pada SURYAPOS, tujuan kegiatan doa bersama dan istighosah ini adalah, untuk mengajak seluruh warga Desa Wadas dan Desa Cacaban untuk ikut mendoakan Pemerintah, Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Serayu Opak dan Instansi terkait lain yang berkaitan dengan pelaksanaan Proyek Strstegis Nasional berupa Bendungan Bener.
“Agar diberikan kemudahan dan kelancaran, sehingga dapat segera melanjutkan sekaligus mempercepat jalannya pembangunan Proyek Strategis Nasional berupa Bendungan Bener“, ujar Fachri.
Sedangkan Lurah Cacaban dalam sambutannya menuturkan bahwa, kegiatan doa bersama dan istighosah warga Desa Wadas dan Desa Cacaban ini, sebagai bentuk dukungan masyarakat terhadap Pemerintah atas Proyek Strategis Nasional berupa Bendungan Bener.
“Mengingat azas kemanfaatan yang lebih besar didapat oleh warga atas bendungan itu nantinya, sehingga melalui Istighosah dan doa bersama kami memohon dan meminta kepada Allah SWT, agar Pemerintah diberikan kemudahan dan kelancaran dalam mempercepat proses pembangunan Bendungan Bener”, ujar Lurah Cacaban.
Doa bersama dan istighosah yang dipimpin oleh KH Zainal Mustofa, juga diisi dengan ceramah agama, yang menuturkan akan pentingnya silahturahmi guna mempererat jalinan persaudaraan dan kekompakan yang merupakan jati diri dan kultur Bangsa Indonesia secara umum dan masyarakat Purworejo khususnya.
“Tidak ada yang lebih indah dan bahagia selain acara hari ini, masyarakat Desa Wadas dan Desa Cacaban bersama-sama berkumpul, bersimpuh untuk memanjatkan doa memohon kepada Allah SWT pemilik semesta alam, doa-doa warga hari ini dalam mendukung Pemerintah adalah niat baik, Insyaallah akan diijabahi“, tutur KH Zainal Mustofa.
Selain itu, KH Zainal Mustofa juga mengajak kepada masyarakat yang masih menolak dengan pelaksanaan Proyek Strategis Nasional berupa Bendungan Bener, agar dibukakan pintu hatinya dan diterangkan pikirannya untuk menerima serta mendukung Proyek Strategis Nasional ini, karena lebih banyak manfaat positif bagi kelangsungan dan kehidupan warga Bener, utamanya dalam peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat.
Sedangkan Ketua PBNU Kecamatan Bener, H Rofig Kusnudin menyampaikan bahwa, dirinya memberikan apresiasi positif atas dukungan warga Desa Wadas dan Desa Cacaban, terkait dengan Proyek Strategis Nasional.
“Dan Alhamdulillah, ini merupakan salah satu wujud nyata dari masyarakat Desa Wadas dan Desa Cacaban khususnya warga NU, yang tulus dan nyata mendukung Proyek Strategis Nasional berupa Bendungan Bener, semoga proses pembangunan Bendungan Bener ini segera dipercepat dikabulkan oleh Allah SWT”, pungkas H Rofig Kusnudin.