KAYU123
PeristiwaUmum

Serempetan Sepeda Motor dan Mobil di Jalan Karangmojo-Semanu, Korban Cedera Kepala Berat

×

Serempetan Sepeda Motor dan Mobil di Jalan Karangmojo-Semanu, Korban Cedera Kepala Berat

Sebarkan artikel ini
JIFFINA 2025

Gunungkidul (DIY), SURYAPOS.id – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Karangmojo-Semanu, tepatnya di Padukuhan Plumbungan, Kalurahan Gedangrejo, Kapanewon Karangmojo, Gunungkidul, pada Senin (2/6/2025) pagi sekitar pukul 06.20 WIB.

Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah sepeda motor Yamaha Mio Soul nomor polisi AD-2099-KJ dengan sebuah mobil Suzuki Carry nomor polisi AD-9893-LC.

PASARKAYU

Kanit Gakkum Satlantas Polres Gunungkidul, Ipda Nur Ikhwan, melalui keterangan tertulisnya mengatakan bahwa kejadian bermula saat sepeda motor Yamaha Mio Soul hendak mendahului mobil Suzuki Carry, namun mobil Suzuki Carry juga sedang mendahului kendaraan lain yang tidak diketahui identitasnya, sehingga terjadilah serempetan antara kedua kendaraan.

Baca juga: Laka Maut di Jalan Wareng-Pampang, Warga Sodo Meninggal Dunia

Pengendara sepeda motor Yamaha Mio Soul, Diva Aulia Lestari (17 tahun), warga Candi, Jatiayu, Karangmojo, Gunungkidul, mengalami cedera kepala berat dan tidak sadar setelah terjatuh akibat diserempet oleh mobil Suzuki Carry.

“Korban saat ini masih dalam perawatan intensif di rumah sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta setelah sebelumnya mendapat penanganan medis di RSI Karangmojo,” ungkapnya.

Sementara itu, pengemudi mobil Suzuki Carry, Poniman (56 tahun), warga Temuwangi, Pedan, Klaten, Jawa Tengah, tidak dilaporkan mengalami cedera.

AYO PASANG IKLAN
JIFFINA 2025

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

VENEERKAYU