Yogyakarta, SURYAPOS.id – Ratusan warga masyarakat Kampung Purwokinanti nampak antusias mengikuti jalan santai warga Purwokinanti Pakualaman yang di selenggarakan warga Kampung Purwokinanti dengan support penuh Setyaji Hermawan seorang pengusaha muda yang peduli dengan kegiatan-kegiatan sosial.
Berkenan hadir dan mengikuti kegiatan ketua PKK RW 05 Purwokinanti Arum Setyaningrum dan Pengurus Kampung Purwokinanti.
Di sela kegiatan Arum Setyaningrum menghaturkan terima kasih kepada Setyaji Hermawan karena sangat peduli dengan kegiatan masyarakat.
“Kami atas nama warga masyarakat Purwokinanti menghaturkan terima kasih kepada bapak Setyaji Hermawan yang memberikan support penuh dalam kegiatan ini,” tuturnya.
Ditambahkan oleh Arum, warga Purwokinanti memberikan apresiasi atas kepedulian Setyaji Hermawan selaku tokoh muda yang peduli kegiatan masyarakat.
“Kami berikan apresiasi kepada beliau yang selama ini peduli terhadap kegiatan masyarakat,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama Setyaji Hermawan yang dalam Pemilu 2024 nanti siap mengajukan diri sebagai Caleg Dapil 2 (Pakualaman, Gondomanan, Wirobrajan, Ngampilan) Kota Yogyakarta dengan penuh semangat menyampaikan bahwa kegiatan yang diadakan pagi ini diluar ekspektasi, bahwa warga Purwokinanti Pakualaman sangat menyambut hangat. Dan banyak sekali dukungan dalam kontestasi mendatang.
“Diluar ekspektasi, sambutan masyarakat sungguh luar biasa, dan ini menjadi modal kami untuk maju dan siap mengabdikan diri untuk masyarakat, dukungan masyarakat dalam kontestasi mendatang sangat membanggakan,” ucapnya penuh semangat.
“Harapannya kedepan terus bisa bersinergi dalam segala kegiatan, dan masyarakat mempercayakan amanah untuk kami, inshaAllah kami siap mengemban amanah dengan baik,” pungkasnya.