KAYU123
EdukasiTNI

Peringati Hari Ibu, Danrem 072/Pamungkas Berikan Wasbang kepadaSiswa SMA/SMK Se-DIY

×

Peringati Hari Ibu, Danrem 072/Pamungkas Berikan Wasbang kepadaSiswa SMA/SMK Se-DIY

Sebarkan artikel ini
JIFFINA 2025

Yogyakarta, SURYAPOS.id – Moment Peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023 Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen TNI Joko Purnomo berikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada para Siswa SMA/SMK se-DIY bertempat di Gedung Balai Pamungkas, Jl. Atmosukarto No.1 Kotabaru, Yogyakarta. Rabu (1/11/2023)

Peringatan Hari Ibu ke-95 tahun 2023 kali ini dengan tema “Pemahaman Wawasan Kebangsaan Untuk Menangkal Degradasi Moral Anak Bangsa“.

PASARKAYU

Dalam Ceramah Wawasan Kebangsaan tersebut Danrem 072/Pmk Brigjen TNI Joko Purnomo mengatakan bahwa Wawasan Kebangsaan adalah cara pandang bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan guna mencapai tujuan Nasional.

Wawasan kebangsaan dan bela negara meningkatkan rasa cinta tanah air dan mewujudkan masyarakat yang memiliki pengetahuan keterampilan dan kesadaran bela negara sebagai komponen cadangan dan komponen pendukung dalam rangka Pertahanan Negara.

“Degradasi moral anak bangsa merupakan penurunan nilai-nilai moral dan etika yang terjadi pada generasi muda disebabkan oleh pengaruh negatif media, kehidupan modern yang Individualistik dan kurangnya wawasan kebangsaan,” jelas Danrem.

Generasi muda memainkan peran penting dalam masa depan bangsa dan bertanggungjawab membangun generasi pondasi yang kuat untuk masa depan yang lebih baik.

“Dengan wawasan kebangsaan dapat membantu membangun identitas Nasional, cinta tanah air dan memperkuat nilai-nilai moral serta memupuk rasa persatuan dan toleransi antar sesama anak bangsa. Wawasan kebangsaan menjadi kunci dalam menangkal degradasi moral anak bangsa sehingga dengan pemahaman ini generasi muda dapat tumbuh menjadi individu yang menghargai kebhinekaan dan berintegritas,” pungkas Danrem.

Hadir dalam acara tersebut Ketua Persit KCK Koorcab Rem 072/PD IV/Dip Ny. Ika Joko Purnomo, Kepala DP3AP2 DIY Erlina Hidayati Sumardi, SIP., M.M dan Wakil Kepala Disdikpora DIY Drs. Suherman.(Penrem072/Pmk)

AYO PASANG IKLAN
AYO PASANG IKLAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

VENEERKAYU