KAYU123
Umum  

Pemprov Jateng Dan Ulama Gelar Doa Bersama Untuk Keselamatan Bangsa.

PASARKAYU
SaeXpo 2023 Jogja

Jateng, Suryapos.id – Pemeritah Provinsi Jawa Tengah  bersama kyai Majlis Dzikir Al-Tsawab se -Jawa Tengah menggelar zikir dan doa bersama  dalam rangka memperingati Hari Jadi Jawa Tengah ke 71, sekaligus untuk menyongsong Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76, doa bersama  untuk keselamatan bangsa Indonesia, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat,minggu malam(15 /08).
 Kegiatan zikir dan doa besama yang bertempat di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Habibatain, Desa Kalilangkap, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes di hadiri 50 anggota secara langsung dan diikuti  semua anggota  majlis zikir  dari daerah lain secara virtual.
 
Menurut KH.Muhammadun Sya’roni, koordinator kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan doa ini dilakukan disamping untuk memperingati Hari Jadi Jateng 71 dan juga untuk menyongsong  Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke76, kegiatan ini  sebagai  bentuk rasa syukur kepada  para pendahulu yang telah memberi pondasi kemajuan.
“Kebetulan Jawa Tengah Ulang tahun71 dan Indonesia Ulang Tahun Kemerdekaan ke76 Jadi kegiatan doa ini di samping untuk memperingati juga sebagi bentuk rasa syukur atas pendahulu-pendahulu kita yang telah memberikan pondasi-pondasi kemajuan yang saat ini kita rasakan, baik itu  pendidikan, ekonomi dan lain sebagainya,” kata Muhammadun, di sela sela acara doa bersama.
Dalam berdoanya untuk Provinsi Jateng  khususnya dan Indonesia pada umumnya semakin tangguh,kuat, aman, tentram sehingga ke depannya nanti lebih makmur, bangsa ini segera bisa bebas dari Pandemi covid-19 masyarakat sehat dan selamat berkat doa yang kita panjatkan bersama,sama .
Lebih lanjut Muhammadun bahwa kegiatan ini diikuti secara serentak di daerah lain secara virtual ,Hal ini sesuai dengan harapannya sebagai koordinator acara.
” _Alhamdulilah tadi saya lihat memang semua mengikuti. Bahkan yang tadinya saya pikir tidak seramai ini, tadi yang ikut secara langsung sampai 50 orang lebih dan secara virtual untuk yang lain,"ungkapnya.
Sementara itu Pengasuh Ponpes Al Habibatain KH Muhammad Khoif Sya’roni mengatakan, santrinya yang terlibat ikut doa bersama ada sekitar 50-60 orang Dengan serangkaian doa dengan  bacaan Surat Al Kahfi dan Ratibul Hadad, yang intinya berisi doa keselamatan.
” Mudah-mudahan wabah yang melanda Jawa Tengah khususnya, dan Indonesia pada umumnya, segera diangkat oleh Allah SWT sehingga  kehidupan di maayarakat kembali normal,"  tegasnya .(Senin 16/08) STE umum

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IFMAC & WOODMAC 2024