GPPE 2024

Cepat tanggap Satgas Yonif 122/Tombak Sakti Evakuasi Ibu Hamil ke Rumah Sakit

Cepat tanggap Satgas Yonif 122/Tombak Sakti Evakuasi Ibu Hamil ke Rumah Sakit Ramela Muaratami, Jayapura (foto : Istimewa/suryapos.id)
PASARKAYU
SaeXpo 2023 Jogja

Jayapura, SURYAPOS.id – tidak hanya Bertugas mengamankan wilayah perbatasan, personil Satgas Yonif 122/TS kembali mengevakuasi ibu Sofi (19) yang mengalami kontraksi dan nyeri bersalin di Skouw Distrik Muaratami, Kota Jayapura, Minggu (14/04/2024)

Semangat personil Satgas Yonif 122/TS untuk melayani masyarakat yang membutuhkan pertolongan dalam bidang kesehatan yang mendesak pun dilakukan Bakes Pos Komando Utama kepada ibu Sofi (19).

AYO PASANG IKLAN

Sesuai dengan penekanan Dansatgas Mayor Inf DIKI APRIYADI, S Hub. Int, agar seluruh prajurit melaksanakan kegiatan positif yang bersifat melayani dan mengayomi masyarakat yang berada di wilayah pos.

Melihat kondisi tersebut personil Satgas Pamtas Yonif 122/TS Pos Kout memberikan pertolongan cepat tanggap dengan membopong ibu Sofi ke dalam mobil yang sudah disiapkan oleh personil pos Kout dan kemudian di larikan ke Rumah sakit Ramela Muaratami.

Setelah tiba di rumah sakit Ramela Muaratami ibu Sofi kemudian mendapatkan pertolongan medis berupa infus dan pengecekan janin yang ada di kandung oleh dokter di rumah sakit tersebut.

Kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan lancar, diketahui janin tersebut berusia 5 bulan dan sayangnya janin tersebut tidak dapat tertolong.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IFMAC & WOODMAC 2024