GPPE 2024

Kunjungi Sumatera Utara, Jokowi Resmikan Beberapa Proyek Infrastruktur.

PASARKAYU
SaeXpo 2023 Jogja

Toba SURYAPOS – Presiden Joko Widodo hari ini, Rabu (02/02) melakukan serangkaian kunjungan kerja di sejumlah wilayah Provinsi Sumatera Utara, guna meresmikan sejumlah proyek infrastruktur diantaranya adalah, jalan bypass Balige yang ada di Kabupaten Toba, Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) dan penataan Kawasan Pantai Bebas Parapat di Kabupaten Simalungan, Pelabuhan Ajibata di Kabupaten Toba, Penataan Huta Siallagan di Kabupaten Samosir, Penataan Kawasan Huta Raja dan Kampung Ulos di Kabupaten Pangururan.

Turut mendampingi Jokowi dalam penerbangan dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta yakni, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marvest) Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dengan menggunakan pesawat Kepresidenan RI 1 dan mendarat di Bandara Silangit Kabupaten Tapanuli Utara, dengan disambut oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Men PUPR) Basuki Hadimuljono, Gubernur Sumatera Utara, Edi Rahmayadi, Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Letjen TNI (Purn) Hinsa Siburian, Panglima Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan (Pangdam) Mayjen TNI Hassanudin, Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Kapolda) Irjen Pol R.Z Panca Putra Simanjuntak dan Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan.

AYO PASANG IKLAN

Mengawali kunjungan kerjanya di Provinsi Sumut, Jokowi meresmikan jalan Bypass Balige sepanjang 9,8 Km yang pembangunannya menelan biaya sebesar Rp 176 Miliar, yang pengerjaannya dilakukan secara bertahap selama 5 tahun, dengan harapan bisa mencegah terjadinya kemacetan di Balige, mengingat sifatnya yang lingkar Bypass, selain itu diharapkan juga nantinya juga bisa membuka peluang pengembangan sektor perekonomian dan pengembangan kawasan strategis pariwisata nasional Danau Toba.

Dalam peresmian tersebut, Jokowi menandatangani prasasti peresmian dengan didampingi oleh Menko Marvest Luhut Binsar Pandjaitan, Menparekraf Sandiaga Uno, Men PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Sumut Edi Rahmayadi dan Bupati Toba Poltak Sitorus.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IFMAC & WOODMAC 2024