PemerintahanUmum

Tekan Resiko Kecelakaan Pelajar, Dishub Gunungkidul Buka Rute Bus Sekolah Gratis

Gunungkidul (DIY), SURYAPOS.id – Dalam rangka terus mengoptimalkan pelayanan angkutan umum, Dinas Perhubungan Kabupaten Gunungkidul kembali mengoperasikan 1 (satu) bus sekolah gratis untuk melayani pelajar yang melewati rute Wonosari-Semin.

Kepala Dinas Perhubungan Gunungkidul Rakhmadian Wijayanto menjelaskannya, bahwa 1 (satu) unit bus sekolah gratis yang perdana diluncurkan pada Senin (08/01/2024) yang dimulai pukul 05.30 WIB akan melayani rute bagi para pelajar yaitu Terminal Semin-Simpang 3 Jatiayu-Simpang 4 Karangmojo-Simpang 3 Ngawis-Simpang 3 Panti Rahayu-Simpang 4 Selang-Simpang 3 Branang-Simpang 5 Baleharjo-Simpang 3 Amigo-Simpang 3 Sumarwi-Simpang 3 Taman Bunga-Simpang 4 Kantor PLN-Simpang 3 DPRD-Simpang 3 Kantor Pos-Simpang 3 Kranon-Tugu Tobong-Kantor Dishub, PP ( Pulang Pergi).

Rakhmadian menyebut, bus berjuluk SiBona (Sistem transportasi bus sekolah ramah anak) rute baru Semin-Wonosari ini sekaligus akan melewati sejumlah 24 (dua puluh empat) sekolah. Diantaranya, Sekolah Luar Biasa (SLB), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas/ Kejuruan (SMA/SMK) baik Negeri maupun Swasta yang terdapat diwilayah dilewati oleh jalur bus.

Mantan Panewu Tanjungsari ini berujar, rute pelayanan baru yaitu Wonosari-Semin, bertujuan sebagai sarana transportasi dalam upaya untuk mengurangi kepadatan lalu lintas dan menekan angka kecelakaan lalu lintas bagi pelajar yang belum memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

“Ini merupakan bentuk upaya kami untuk menekan angka kecelakaan bagi para pelajar yang menggunakan alat transportasi sepeda motor untuk menuju ke sekolah,” kata Rakhmadian.

Hal tersebut, kata Rakhmadian, selain untuk mengurangi risiko kecelakaan yang melibatkan pelajar dan mengurangi pengeluaran biaya perjalan sekolah yang dikeluarkan orang tua juga sebagai upaya dalam menghidupkan angkutan umum yang mati suri.

Meski demikian, menurut pantauannya, hari pertama saat diluncurkan rute baru Wonosari-Semin ini, pelajar yang menggunakan fasilitas bus gratis ini masih tergolong rendah. Pasalnya, jumlah penumpang yang semula diharapkan sejumlah 50 penumpang sesuai dengan kapasitas, baru terisi sejumlah 26 penumpang pelajar.

Untuk itu, Rakhmadian berharap, peran serta dari orang tua, masyarakat maupun pemerintah untuk terus membantu mensosialisasikan keberadaan bus gratis bagi pelajar ini sehingga kedepannya bisa dimanfaatkan secara optimal.

Terpisah, Panewu Semin, Haryanto, SE.,
saat dihubungi melalui sambungan telepon seluler mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten (Pemkab) dalam hal ini Dinas Perhubungan Kabupaten Gunungkidul yang telah membuka rute bus baru bagi pelajar diwilayahnya.

Haryanto menilai, keberadaan bus sekolah diwilayahnya ini akan sangat berperan penting dalam membantu kelancaran transportasi bagi para pelajar menuju ke sekolah masing-masing. Selain aman dan nyaman, kata Haryanto, dengan keberadaan bus sekolah ini diharapkan mampu menekan angka kecelakaan bagi pelajar yang menggunakan sepeda motor.

Untuk mensukseskan keberadaan bus sekolah, Haryanto berharap, seluruh pelajar untuk menggunakan moda transportasi yang telah disiapkan oleh pemerintah secara gratis. Sehingga, biaya sekolah yang sebelumnya dikeluarkan oleh orang tua lebih tinggi, kini biaya tersebut bisa digunakan untuk keperluan yang lain.

“Kami ucapkan terima kasih kepada Dinas Perhubungan Gunungkidul yang telah memberikan pelayanan bus gratis bagi para pelajar, tentu masyarakat kami sangat terbantu. Kami kedepan juga berharap nanti diwilayah kami tidak hanya diberikan 1 bus namun bisa diberikan lebih,” pungkasnya.

Exit mobile version