PeristiwaUmum

Kasih Tak Bertepi, Kakek Kasino Korbankan Nyawa Demi Cucu yang Jatuh ke Sumur

Gunungkidul (DIY), SURYAPOS.id – Upaya penyelamatan seorang kakek terhadap cucunya di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, berakhir tragis. Kasino (56), warga Padukuhan Banaran, Kalurahan Beji, Kapanewon Ngawen, meninggal dunia setelah terperosok ke sumur sedalam sekitar 12 meter pada Rabu (8/10/2025) siang.

Peristiwa ini bermula ketika cucu Kasino terjatuh ke dalam sumur di dekat permukiman warga. Tanpa berpikir panjang, Kasino langsung berusaha menolong sang cucu yang masih kecil.

Baca juga: Lewat Inovasi Satu Rumah Satu Kolam, BSKDN Kemendagri Pacu Jember Perkuat Ekonomi Lokal

“Beliau spontan turun ke sumur setelah melihat cucunya tercebur,” kata Winarno, saksi mata yang juga warga setempat, saat ditemui di lokasi kejadian, Rabu sore.

Menurut Winarno, semula beberapa anak sedang bermain dan berteduh di sekitar sumur tersebut. Salah satu dari mereka terpeleset dan jatuh ke dalam sumur yang berisi air cukup dalam.

“Warga langsung berdatangan, termasuk Pak Kasino yang ternyata kakeknya. Beliau turun tanpa alat pengaman, cuma niat menolong cucunya,” ujarnya.

Baca juga: Kecelakaan Maut di Bangunjiwo, Pemotor Tewas Usai Diseruduk Mobil

Kasino sempat berhasil mengangkat cucunya ke atas. Namun, nahas, tubuhnya sendiri kemudian tenggelam dan tak kembali ke permukaan.

“Cucunya berhasil kami tarik, tapi Pak Kasino hilang di dalam sumur. Mungkin kelelahan atau terpeleset,” tambah Winarno.

Tim Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Gunungkidul tiba di lokasi beberapa saat kemudian. Evakuasi berlangsung menegangkan karena kedalaman sumur dan kondisi air yang tinggi.

Baca juga: Warga Logandeng Meninggal Seketika Usai Ditabrak Truk Misterius di Tikungan Piyungan

“Prosesnya lebih dari satu jam karena kami harus menggunakan alat jangkar dan tali pengaman,” kata petugas Damkarmat Gunungkidul, Dhany Alfian, kepada wartawan.

Setelah berjibaku cukup lama, tubuh Kasino berhasil diangkat. Namun, nyawanya tak tertolong.

“Korban sudah meninggal dunia saat ditemukan,” ujar Dhany.

Baca juga: Nahas! Pensiunan Asal Ponjong Meninggal Dunia Usai Motornya Ditabrak dari Belakang

Jenazah kemudian dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan pada hari yang sama.

Meski tragis, tindakan Kasino meninggalkan pelajaran mendalam tentang keberanian dan kasih sayang seorang kakek yang rela mempertaruhkan nyawa demi menyelamatkan cucunya.

Exit mobile version