Polri

Guna Menjaga Generasi Muda, Brimob Aceh Laksanakan Giat Brimob Sahabat Anak.

Aceh, Suryapos.id – Dalam upaya untuk menjaga dan mendidik generasi muda, Satuan Brimob Polda Aceh Personel Kompi 3 Batalyon B Pelopor menggelar kegiatan “Brimob Sahabat Anak” dengan menerima kunjungan dari TK IT Ananda Bener Meriah. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Rangka Outing Class yang bertujuan untuk memberikan wawasan kepada anak-anak tentang fungsi Brimob, serta menjadikan generasi muda sebagai bagian yang lebih baik dari masyarakat ke depannya, Kamis (11/01/24).

Komandan Satuan Brimob Polda Aceh Kombes Pol. Selamat Topan, S.I.K., M.Si., melalui Komandan Batalyon B Pelopor Kompol Rubby Nanda, S.H., S.I.K., M.H., yang dikonfimasi oleh Humas Brimob mengatakan, Personel Brimob dengan antusias menyambut anak-anak TK IT Ananda Bener Meriah, memberikan penjelasan yang ramah dan mendidik tentang tugas pokok Brimob serta pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat. Anak-anak diajak untuk berinteraksi dengan peralatan Brimob, seperti seragam dan perlengkapan khusus, guna memberikan pemahaman yang lebih nyata.

Selain itu, kegiatan ini juga melibatkan permainan edukatif yang dirancang untuk meningkatkan kecerdasan dan keterampilan motorik anak-anak. Dengan atmosfer yang penuh keceriaan, para personel Brimob berusaha menciptakan hubungan positif antara polisi dan masyarakat, khususnya generasi muda, tambahnya.

Melalui kegiatan “Brimob Sahabat Anak”, diharapkan anak-anak TK IT Ananda Bener Meriah dapat mengambil manfaat positif dan memiliki pemahaman yang lebih baik tentang peran Brimob dalam menjaga keamanan dan memberikan kontribusi positif untuk masa depan yang lebih baik, tutup Kompol Rubby.

Exit mobile version