TNI-POLRI

Danpomdam Jaya/Jayakarta Kolonel Cpm Irsyad Hamdie Bey Anwar , Hadiri Acara Olahraga Bersama di Yonpomad Puspomad, Jonggol

Pomdam Jaya/Jayakarta – Jakarta Selatan. Danpomdam Jaya/Jayakarta Kolonel Cpm Irsyad Hamdie Bey Anwar , menghadiri acara olahraga bersama di Yonpomad Puspomad, Jonggol, Jumat (8/12/2023).

Sebagai pembuka dilaksanakan kegiatan senam aerobik yang melibatkan seluruh personel untuk menjaga kesehatan dan kebugaran, kegiatan dilanjutkan dengan jalan santai dan penanaman pohon sereh dan kelengkeng yang dilakukan oleh Wadanpuspomad Mayjen TNI Eka Wijaya Permana, S.H. dan Wakil ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang BS Puspomad.

Dalam kesempatan baik ini Wadanpuspomad dan Wakil Ketua Persit KCK Cabang BS Puspomad memberikan tali asih kepada anak dan personel Yonpomada yang sedang sakit dan membagikan sembako kepada masyarakat Jonggol setelah melaksanakan sholat Jumat di depan masjid Nurul Muttaqiin Yonpomad.

Kegiatan ini dihadiri oleh Irpuspomad Brigjen TNI Yusri Nuryanto, S.I.P., Brigjen TNI Mustain, S.H.,M.M.,M.H., Dirum Puspomad Brigjen TNI Bayu Ajiwidodo.,M.H.,M.I.P, Dansatidik Puspomad Brigjen TNI M. Yusrif Guntur.,S.Sos.,M.Si dan para pejabat Puspomad.

Exit mobile version